Ledakan Bom Sarinah Thamrin Jakarta Pusat Diduga Serangan Isis


Terjadi Ledakan BOM di Sarinah Tamrin Jakarta Pusat. Dari olah TKP ditemukan banyak paku dan baut, diduga pelaku teroris menggunakan bom rakitan. Namun dari penyelidikan lebih lanjut ternyata ledakan berasal dari Lemparan Geranat tangan, bukan bom bunuh diri.

Setelah terjadi ledakan bom Seorang warga sipil tergeletak, seorang warga asing juga menjadi korban tergeletak di depan coffe shop dan menjadi korban aksi teror tersebut. Setelah ledakan sempat terjadi baku tembak antar polisi dan teroris, 2 orang polisi menjadi korban terkena tembakan di perut sampai saat ini kedua polisi tersebut masih dirawat di RS. Gatot Subroto. Korban luka luka tercatat ada 10 orang.

Ledakan Tamrin diduga serangan isis karena sempat ada Warning atau ancaman bahwa akan ada Serangan isis di indonesia dan indonesia akan jadi pemberitaan internasional. namun setelah diselidiki diduga ledakan tersebut bukan serangan isis melainkan jaringan terroris yang menebar kebencian kepada polisi, diduga dari kelompok baru dari sempalan lama yang ingin diakui keberadaanya atau ingin eksis lagi, dilihat dari motifnya berani melakukan aksinya di tempat umum atau di keramaian yaitu jl. MH Thamrin Jakarta Pusat dan sasarannya adalah pos polisi. (red)

No comments:

Quote of the day: